Bantu Warga Binaan Babinsa Koramil 0826-02 Tlanakan Ciptakan Kemanunggalan TNI-Rakyat

    Bantu Warga Binaan Babinsa Koramil 0826-02 Tlanakan Ciptakan Kemanunggalan TNI-Rakyat

    PAMEKASAN - Babinsa Koramil 0826-02 Tlanakan Sertu Heriyanto membantu membangun rumah warga binaan di Desa Bukek Kecamatan Tlanakan, Minggu (06/11/2022).

    Kegiatan tersebut merupakan salah satu kegiatan Pembinaan Teritorial (Binter) yang dilaksanakan oleh Babinsa yang bertugas di kewilayahan.

    Sertu Heriyanto mengatakan bahwa selain untuk meningkatkan hubungan silaturahmi dengan warga masyarakat juga untuk meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat.

    "Kegiatan ini sebagai salah satu pembinaan teritorial dengan masyarakat, " ucap Sertu Heriyanto.

    "Juga untuk menambah hubungan silaturahmi dengan warga binaan serta meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat, " imbuhnya.

    Sertu Heriyanto berharap dengan hubungan yang harmonis dengan warga dapat memperlancar dalam pelaksanaan tugas di wilayah.

    Sementara itu Edi warga Dudun Utara Desa Bukek yang sedang melaksanakan pembangunan rumah merasa senang karena kedatangan Babinsa sehingga menambah semangat dalam bekerja.

    pamekasan
    Makruf

    Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0826-09 Pakong Pendampingan...

    Artikel Berikutnya

    Program Quick Wins Presisi, Kapolres Pamekasan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel

    Tags